Semeru Ocean - Breville Group Australia telah mengumumkan rencana untuk mengakuisisi penuh perusahaan peralatan mesin espresso prosumer Italia Lelit dalam kesepakatan senilai USD124 juta atau setara 1,7 triliun dalam bentuk tunai dan saham.
Berdasarkan pengajuan di Bursa Efek Australia per 11 Maret 2022, Breville yang diperdagangkan secara publik itu berencana mengakuisisi 100 persen Grup Lelit, setengah melalui uang tunai yang didanai dari cadangan dan fasilitas utang yang ada, dan setengah lagi melalui saham yang disetor penuh di Breville Group (BRG).
Proses akuisisi mesin espresso Lelit ini diharapkan akan selesai pada awal Juli. Sebagai bagian dari kesepakatan, para pendiri Lelit dari tim manajemen perusahaan menyatakan telah setuju untuk bergabung dengan Breville Group.
Baca Juga: World Aeropress Championship 2021, Toumas Merikanto Sabet Gelar Juara Dunia
Dalam pengumuman yang dibagikan seperti disitat DCN, Selasa 14 Maret 2022, Breville mengatakan bahwa portofolio mesin espresso rumahan Lelit yang akan diakuisisi ini tidak hanya melengkapi peralatan kopi rumahan Breville yang sudah ada saat ini.
Tetapi juga akan melengkapi lini mesin penggiling Baratza asal Amerika Serikat yang sebelumnya diakusisi pada 2020 dengan nilai Rp858 miliar.
Diketahui mesin espresso Lelit didirikan oleh keluarga Epis pada 1980-an di Baitella, Italia. Awalnya mereka fokus pada mesin setrika sebelum akhirnya beralih ke mesin espresso rumahan.
Baca Juga: Paper Cup Ternyata Punya Dampak Bahaya, Ayo Setop Memakainya
Mereka kemudian berubah menjadi sebuah perusahaan yang menawarkan berbagai mesin espresso dari yang kecil, mesin semi-otomatis, single boiler, dual boiler, sampai prosumer machines seperti Bianca.
Share